Sunday, 18 March 2012
Persiba Bantul Daftarkan Ernest Jeremiah
Acungan jempol pantas ditujukan kepada manajemen Persiba Bantul. Setelah berkali-kali gagal mendatangkan striker, akhirnya tepat dihari terakhir pendaftaran pemain atau transfer window kedua, Minggu (18/3), Ernest Jeremiah Chukwuma, resmi didaftarkan Persiba ke PT LPIS. “Manajemen akhirnya memilih Ernest Jeremiah sebagai pengganti Emmanuel Cristori dengan berbagai pertimbangan,” kata Wikan Werdho Kisworo, Minggu (18/3). Menurutnya, Ernest memiliki kualitas dan pengalaman bermain di Liga Super, selain karena statusnya Free Transfer. “Untuk sementara kita hanya mengontrak selama 5 bulan atau sampai Agustus 2012,” imbuh Wikan.
Jejak rekam striker kelahiran Nigeria 25 Agustus 1985 di Indonesia, tak lepas dari bumi Papua. Pernah berkostum Persipura, musim 2007-2009, ia sempat merasakan gelar juara ISL tahun 2009. Petualangannya berlanjut ke tim Persidafon musim 2010-2011, namun diakhir musim dirinya tak diperpanjang kontraknya hingga memutuskan pulang ke Negaranya. Kelebihan Ernest terletak pada finishing di area penalti. Skill juga lumayan selain ulung dalam tendangan penalti. Namun sisi negatifnya muncul dari sikapnya yang temperamental. Inilah yang harus dibenahi Sajuri Syahid jika tak ingin merugikan timnya.
Lebih lanjut Wikan menambahkan, manajemen hari ini juga, Minggu (18/3) akan mendaftarkan sang pemain via Email ke PT LPIS. Untuk berkas-berkas lain, disusulkan setelah kedatangan Ernest. “Tidak masalah walau hari ini pas hari libur, kita kirim form pendaftaran kolektif sebelum jam 12 malam nanti,” terang Sekretaris Persiba tersebut. Secara pribadi, Wikan optimis Ernest akan lebih baik ketimbang Cristori karena memiliki kecepatan. “Tinggal masalah fisik saja, karena setengah musim tidak bermain bola. Saya pikir tim pelatih bisa menggenjot stamina Ernest sebelum dimainkan melawan Bontang FC, 7 april 2012,” tambahnya. Mengenai nasib Emmanuel Cristori, sejauh ini belum satupun klub yang resmi meminang El-Toro, meski sudah dilepas manajemen. “Setahu saya baru PSS dan Persikab Bandung yang menyatakan minat. Mungkin seminggu kedepan baru jelas, toh pendaftaran pemain untuk Divisi Utama lain dengan IPL,” terang Wikan. Well, semoga harapan pendukung Persiba Bantul agar lini depannya makin tajam bisa terpenuhi.
Label:
Berita Bola
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment